Review : Berani Kaya - Mardigu WP

Judul Buku : Berani Kaya
Penulis : Mardigu WP

Buku ini menjelaskan tentang mindset untuk menjadi kaya. Mulai dari penanaman aset, mindset dan cara menjadi seorang miliarder. 

Poinnya pertama adalah kita butuh keberanian, baik untuk memulai maupun tindakan. Berani mengambil peluang, berani mengambil resiko dan keputusan.

Terdapat 4 tipe manusia dalam berorganisasi :

1. Tipe A : perilaku baik, produktivitas nya baik
2. Tipe B : perilakunya buruk, produktivitasnya baik.
3. Tipe C : perilaku baik, produktivitas nya baik
4. Tipe D : perilaku buruk, prokduktivitas buruk.

Attitude is number one karena ketika mempunyai sikap yang baik sklil akan mengikuti.

Melakukan hal-hal baru membuat kita akan kaya dengan pengalaman dan memunculkan untuk kreativitas baru juga.

Cara Mendapatkan Passive Income

Mendapatkan passive income, dengan cara meningkatkan value kita bisa mendapatkan passive income, Karena value adalah hal yang sangat penting untuk diri kita sendiri. 

Bagaimana cara meningkatka value ? kita diajarkan untuk belajar dan berproses karena menurut dia didunia ini tidak ada yang instan semua punya proses. Semua itu memakan waktu yang tidak singkat.

Rumus Kaya Ala Mardigu Wowiek

(Kaya : Value × Leverage)

Menjual solusi salah satu trik untuk cepat kaya sekaligus meningkatkan skill serta menambah value.

Bisnis berangkat dari sebuah ide. Ide itu kontribusinya memang hanya 1% dari bisnis. Tapi, 100% kurang 1% tidak akan pernah menjadi 100%.

Jadi dibuku ini banyak sekali pelajaran yang bisa dipetik, kalian bisa langsung membacanya dan beranilah menjadi kaya jika masih ragu kalian akan terbuka pikirannya ketika sudah membaca buku berani kaya karangan mardigu wowiek.
Baca juga :